Saturday, March 11, 2017

Kontrak Blok Mahakam akan Berakhir, Jonan: Output Jangan Turun

Bisnis, Senipah - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan memberikan tiga pesan terkait kegiatan di masa transisi Blok Mahakam di hari terakhir kunjungannya.

Menurutnya, hal yang paling menarik di Blok Mahakam, Kalimantan Timur yakni proses peralihan karena pada akhir tahun 2017 kontrak wilayah kerja berusia sekitar 40 tahun itu akan berakhir.

Di sisi lain, Blok Mahakam merupakan tumpuan pemerintah untuk mencapai target produksi siap jual atau lifting gas sebesar 20%.

Saat ini, Total E&P Indonesie mengoperatori blok ini dengan kepemilikan saham partisipasi sebesar 50% dan Inpex 50%.

Setelah 2017, PT Pertamina (Persero) melalui PT Pertamina Hulu Mahakam menguasai 90% saham partisipasi dan 10% Pemerintah Daerah Kalimantan Timur.

Di akhir kunjungannya, Jonan memberikan tiga pesan terkait kegiatan di masa transisi.

Pertama, masa peralihan tak boleh berdampak terhadap semua kegiatan termasuk kegiatan produksi. Pihaknya pun akan terus memonitor kegiatan di blok yang memulai produksinya pada 1974 itu.

Kedua, output produksi Blok Mahakam tak boleh menurun. Skema terburuk, ujar Jonan, produksi setelah 2017 berada di level yang sama dengan saat ini.

Adapun, produksi tahunan wilayah kerja Mahakam saat ini yakni sebesar 1.635 juta kaki kubik per hari (million standard cubic feet per day/MMscfd) gas serta minyak bumi sebesar 63.000 barel per hari (bph).

"Kami monitor ya bahwa transisinya harus seamless, tidak ada gangguan terhadap produksi dan gangguan kegiatan," ujarnya usai mengunjungi Ruang Kontrol di Senipah Peciko dan South Mahakam (SPS) di Senipah, Kalimantan Timur, Sabtu 11 Maret 2017.

Terakhir, dia menginginkan agar hubungan kerja dengan para pegawai tetap terjaga meskipun nantinya Pertamina akan masuk sebagai kontraktor baru di Blok Mahakam.

Dalam kunjungannya selama dua hari, pertama, Jonan mendatangi South Processing Unit (SPU) di Delta Sungai Mahakam yang merupakan fasilitas pengolahan gas sebelah selatan Lapangan Tunu.

Kemudian, dilanjutkan ke Lapangan Bekapai yang merupakan salah satu lapangan tertua karena ditemukan pada 1972 dan memulai produksi pada 1974.

Pada hari kedua, Jonan mengunjungi fasilitas di Senipah Peciko dan South Mahakam (SPS). Di sela kunjungannya, beberapa pegawai lapangan pun menyampaikan kekhawatirannya terkait masa transisi Blok Mahakam.

Lukman, salah seorang pegawai di bagian produksi yang telah bekerja selama 21 tahun menceritakan dua hal pokok kepada Jonan.

Dia menceritakan kekhawatiran bahwa pelaksanaan kegiatan tak lagi mengacu pada standar keamanan tinggi dan kesejahteraan pekerja menurun setelah 2017.

"Kami semua di sini jadi isu hangat, masalah kesejahteraan," katanya.

Mendengar hal itu, Jonan menyebut setelah 2017, pastinya terdapat perubahan. Namun, dia menuturkan perubahan yang terjadi hanyalah hal kecil misalnya penggantian logo perusahaan.

Sementara terkait masalah pendapatan yang dikhawatirkan menurun, Jonan menganggap kompetensi akan mengikuti pendapatan. Dengan demikian, menurutnya, masalah kesejahteraan tak perlu dikhawatirkan.

"Rezeki itu kan enggak tertukar," katanya.

BISNIS.COM

UNS Menganugerahi Goenawan Mohamad Penghargaan Bidang Budaya

Nasional, Solo - UNS (Universitas Sebelas Maret) Surakarta menganugerahi penghargaan di bidang budaya kepada budayawan Goenawan Mohamad dalam Sidang Senat Terbuka Dies Natalis ke-41, Sabtu, 11 Maret 2017. Goenawan Mohamad dinilai memiliki jasa yang besar di dunia budaya sehingga menerima penghargaan Parasamya Anugraha Dharma Krida Budhaya.

Sidang senat terbuka itu dihadiri oleh Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Mohammad Nasir, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, serta para pejabat di lingkungan UNS. Sebelum menggelar sidang senat, tamu undangan juga menghadiri pembukaan museum serta melakukan uji coba bus listrik di kampus tersebut.

Baca juga: Goenawan Mohamad Luncurkan Buku Puisi 'Fragmen'

Rektor UNS Ravik Karsidi mengatakan penghargaan Parasamya Anugraha Dharma Krida Budhaya diberikan kepada tokoh yang memiliki andil dalam dunia budaya. "Kiprah Goenawan Mohamad di bidang pengembangan budaya sudah tidak diragukan lagi," katanya di Auditorium Kampus UNS, Sabtu, 11 Maret 2017.

Menurutnya, kampus UNS berada di Kota Surakarta yang merupakan salah satu pusat budaya. Mereka selalu bersentuhan dengan hasil karya para pujangga, empu, serta ilmuwan. Hal itu membuat UNS merupaya memberikan perhatian kepada tokoh yang dipandang berkontribusi besar terhadap kebudayaan.

Goenawan Mohamad dalam sambutannya menyebut bahwa penghargaan itu sebuah apresiasi terhadap kerja kebudayaan bersama banyak orang. "Mengingat saya tidak hanya bekerja sendirian di Tanah Air yang luas ini," kata dia.

Simak pula: Kata Goenawan Mohamad : Frankfurt Book Fair Proyek Sekali Seumur Hidup

Dalam acara tersebut, Goenawan Mohamad berkesempatan membacakan orasi ilmiahnya yang berjudul 'Universitas dan Pasca-Kebenaran'. Materi pidato itu berlatar dari merebaknya berita bohong, informasi palsu, hingga suara kebencian belakangan ini.

Dalam pidato itu, dia mengungkapkan hal-hal yang bisa dilakukan oleh universitas untuk menghadapi kondisi itu. Ia mengajak universitas menjadi lembaga clearing house (penjernih) di tengah kondisi penyebaran informasi yang karut marut.

AHMAD RAFIQ

6 Warga Pari Ditangkap, Polisi: Mereka Meminta Uang ke Wisatawan

Metro, Jakarta - Kepala Kepolisian Resor Kepulauan Seribu Ajun Komisaris Besar Boy Rando Simanjutak membenarkan pihaknya menangkap enam orang warga Pulau Pari, Kepulauan Seribu. Enam warga yang ditangkap dijerat dengan pasal pungutan liar, karena menarik retribusi dari wisatawan di Pantai Perawan, Pulau Pari.

“Mereka ditangkap karena tertangkap tangan sedang meminta uang kepada wisatawan yang ke Pantai Perawan,” ujar Boy saat dikonfirmasi Tempo, Sabtu, 13 Maret 2017. Namun, Boy tidak menjelaskan apakah penangkapan tersebut terkait dengan kasus sengketa lahan antara warga denngan PT. Bumi Pari Asri.

Baca: Kasus Sengketa Lahan, 6 Warga Pulau Pari Ditangkap

Ketua RT 01 RW 04, Pulau Pari, Edi Mulyono, mengatakan enam orang warga Pulau Pari, Kepulauan Seribu, ditangkap orang yang diduga dari Kepolisian Resor Kepulauan Seribu, Sabtu siang. “Enam warga kami ditangkap tanpa sebab pada pukul 14.00 WIB,” kata Edi saat dihubungi pada Sabtu sore, 11 Maret 2017.

Edi menceritakan, enam warganya yang ditangkap itu adalah Mustaqbirin, Irwan Saputra, Bahrudin, Sahril Maulana, Mas Tono, dan Riki. Edi belum tahu penyebab penangkapan. “Karena selama ini polisi tak pernah melayangkan surat panggilan,” ujar Edi.

Dugaan sementara, kata Edi, penangkapan mereka terkait dengan kasus sengketa lahan di Pulau Pari. Sekitar 90 persen tanah di Pulau Pari, ujar Edi, diklaim telah dikuasai PT Bumi Pari Asri. Namun warga melawan dan mengatakan itu tanah mereka. Perusahaan dituding menyerobot lahan warga.

Kata Edi, seorang warga yang ditangkap, Sahril, masih berusia di bawah umur, 14 tahun. Sedangkan Senin, 13 Maret, Sahril harus ujian di sekolahnya. Edi mengatakan, kini dia dan warga sedang berembuk untuk membantu warganya yang dikriminalisasi.

Sebelumnya, polisi menangkap dan menjebloskan ke penjara seorang warga Pulau Pari bernama Edi Priadi. Edi dituding memasuki pekarangan tanah perusahaan PT Bumi Pari Asri.

Baca juga: Warga Pulau Pari Geruduk Pos Keamanan Milik PT. Bumi Pari Asri

Suasana di pulau itu sedang genting. Beberapa hari lalu permukiman warga di sana sempat mendapat ancaman bakal digusur. Namun, warga melakukan perlawanan dengan melayangkan petisi mengusir satpam perusahaan. Warga memberi waktu tiga hari kepada perusahaan untuk hengkang. Kepolisian belum angkat bicara terkait dengan penangkapan ini.


AVIT HIDAYAT

Penilaian Tahap II Tim APN 2017 di Jabar

Nasional– Jawa Barat memiliki beberapa inovasi yang diharapkan bisa mendorong provinsi ini meraih juara pertama Anugerah Pangripta Nusantara (APN). Pada APN 2016 lalu,  provinsi yang dipimpin oleh Gubernur Ahmad Heryawan ini  berada di posisi kedua terbaik setelah Provinsi DKI Jakarta, dan Provinsi DI Yogyakarta di nomor tiga.

Wakil Gubernur Deddy Mizwar mengungkapkan hal itu saat menerima tim APN 2017 tahap II dari Kementerian PPN/Bappenas RI di   Kantor Bappeda Jawa Barat, Bandung, Jumat (10/3). Menurut dia, ada beberapa inovasi yang dapat  mendorong Jabar meraih posisi pertama, di antaranya, program e-Samsat,  TPP berbasis kinerja, dan program Simpatik di perijinan.  “Saya berharap ketiga inovasi ini bisa mengangkat posisi Jawa Barat di posisi  pertama,”  kata dia.

Penilaian Tahap II ini merupakan bagian dari rangkaian penilaian untuk verifikasi terhadap proses penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) provinsi. Tahapan penilaian ada tiga, yakni, tahap I sudah dilakukan sejak Januari 2017 terhadap Dokumen RKPD Provinsi, tahap II, verifikasi proses penyusunan RKPD, dan penilaian tahap III,  berupa presentasi dan wawancara di tingkat pusat.

“Ini baru sampai tahap penilaian perencanaan, tapi dikatakan perencanaannya bagus, Insya Allah pelaksanaan juga optimal,” kata Deddy.  Jabar dari sisi akuntabilitas, menurut Deddy dapat penilaian A, tertinggi bersama tiga provinsi lain, Jawa Timur dan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Uke Muhammad Husein, anggota tim penilai mengatakan, ke depan ada wacana penilaian APN tidak hanya berhenti pada perencanaan saja. Namun, dari perencanaan tersebut harus bisa dilaksanakan secara optimal yang  berdampak pada kesejahteraan masyarakat secara langsung.

Menurut  Uke, APN ini diberikan sebagai upaya mendorong setiap daerah (provinsi, kabupaten/kota) untuk bisa menyiapkan dokumen rencana pembangunan atau RKPD secara konsisten, lebih baik, komprehensif, terukur, dan dapat dilaksanakan.

Selain itu, untuk menciptakan insentif bagi pemerintah daerah  dalam mewujudkan perencanaan pembangunan yang lebih baik dan bermutu. Sasarannya adalah  tersusunnya metode dan kriteria penilaian dokumen rencana pembangunan, terlaksananya penilaian dokumen rencana pembangunan, dan terpilihnya provinsi, kabupaten, kota dengan dokumen rencana pembangunan yang terbaik.

Dengan meraih APN, maka tingkat  kredibilitas daerah dalam kualitas pembangunan dapat  meningkat.  APN memiliki efek  terhadap  politik maupun ekonomi. Misalnya,  investor akan lebih percaya pada daerah pemenang APN  karena mereka  memiliki perencanaan pembangunan yang lebih baik. “Program ini untuk  menilai  ini loh daerah terbaik,” ujar Uke.

Selain Uke, anggota tim penilai Kementerian PPN/Bappenas yang hadir pada acara pembukaan penilaian di Jawa Barat ini adalah Wihana Kirana Jaya sebagai Ketua Tim dan Lilis Widyawati Dwi Lestari.

(*)

Pidato Jokowi di Pameran Furniture Internasional

Bisnis, Jakarta - Presiden Joko Widodo membuka Pameran Furniture Internasional Indonesia (Indonesia International Furniture Expo) 2017 hari ini, Sabtu, 11 Maret 2017, di arena Pekan Raya Jakarta. Jokowi mengajak pengusaha mengatasi tantangan bersama-sama.

Dalam pidatonya, Jokowi menjelaskan bahwa pemerintah terus mendorong upaya penguatan industri, terutama berkaitan dengan pengembangan produktivitas dan ekspor. Namun, masih banyak masalah yang perlu diselesaikan bersama antara pemerintah dan pengusaha.

BacaJokowi Buka Pameran Mebel dan Kerajinan IFEX 2017

"Menurut saya, semakin banyak kita bertemu baik dari asosiasi, dengan menteri-menteri maupun dengan saya. Saya kira masalah-masalah itu akan bisa kita selesaikan dengan baik," kata Presiden Jokowi, yang pernah menjadi pengusaha mebel.

BNI Targetkan 5.000 Rekening Baru di Ajang GATF
Ini Alasan Petahana Ikut Seleksi Calon Anggota DK OJK
Sulawesi Utara Ekspor 1.600 Ton Kopra ke Filipina


IFEX 2017 di JI Expo, Kemayoran, Jakarta.

Presiden Jokowi mengungkapkan bahwa industri firnitur menggunakan bahan baku 100 persen dari Indonesia, menyerap tenaga kerja banyak sekali, serta ekspornya menghasilkan devisa. "Ini tiga hal penting di industri ini. Mebel dan kerajinan, gede sekali," ucap Kepala Negara.

Pameran IFEX tersebut diselenggarakan selama empat hari sejak 11 Maret 2017. Menurut data Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia (HIMKI), pasar mebel domestik pada Januari 2017 tumbuh 2,76 persen. Sedangkan BPS menunjukkan, ekspor mebel per Januari 2017 meningkat jadi 148 juta Dolar AS dibanding periode yang sama pada tahun sebelumnya yang tercatat sebesar 144 juga Dolar AS. 

ANTARA

Mupida Bogor Status Quo-kan Kegiatan di 3 Gereja Parung Panjang

Metro, Jakarta - Pendeta Gereja Methodhist Indonesia Efendi Hutabarat membenarkan adanya pelarangan kegiatan di Gereja Katolik, Huria Kristen Batak Protestan, dan Methodist, di Perumahan Griya Parung Panjang, Kabupaten Bogor.

“Benar. Yang melarang muspika (musyawarah pimpinan kecamatan) dan muspida (musyawarah pimpinan daerah),” kata Efendi kepada Tempo, Sabtu, 11 Maret 2017. Menurut Efendi, tiga rumah ibadah tersebut kini dinyatakan status quo sampai akhir Maret 2017. Penetapan tersebut, kata Efendi, diputuskan sepihak tanpa melibatkan pihak gereja dalam rapat gabungan di kantor Pemerintah Kabupaten Bogor, Selasa, 7 Maret 2017.

Baca: Pemerintah Beri Kesempatan 3 Gereja Parungpanjang Urus Izin

Dalam rapat yang tidak mengundang pihak gereja maupun forum majelis takmir Griya PP tersebut, ujar Efendi, Pemerintah Kabupaten Bogor dan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) menyepakati bahwa rumah-rumah ibadah yang berada di Griya Parung Panjang, Blok E II/1,3 dan 11 dinyatakan status quo. “Menunggu keputusan rapat forum komunikasi pimpinan daerah akhir Maret 2017,” ujar Efendi.

Penolakan terhadap tiga gereja itu sudah berlangsung selama beberapa tahun karena tidak memiliki Izian Mendirikan Bangunan (IMB). Namun, Efendi mengungkapkan, pada 22 Februari 2017, pihak gereja pernah diundang dalam pertemuan oleh Pemerintah kabupaten Bogor.

Dari pertemuan tersebut, Efendi menambahkan, Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor Adang Suptandar membentuk tim komprehensif untuk memfasilitasi umat Kristiani agar memperoleh rumah ibadah permanen, lengkap dengan perizinannya.

Sekretaris Daerah juga meminta pihak yang menolak untuk menahan diri selama pihak gereja melakukan proses pengurusan perizinan rumah ibadah yang permanen. Kemudian pada 28 Februari 2017, Sekretaris Daerah Bogor memerintahnya stafnya untuk meninjau lokasi ibadah dan lokasi fasilitas umum yang akan difasilitasi pemerintah.

Efendi mengatakan, rombongan tersebut terdiri atas Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik, FKUB Kabupaten Bogor, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Parung Panjang, dan muspika Parung Panjang, dan Kementerian Agama Kabupaten Bogor.

Hasil kesepakatan dari peninjauan itu, kata Efendi, Totok Supriyadi dari Kesbangpol Kabupaten Bogor, mengatakan pihak gereja diharapkan mencari fasilitas umum untuk kegiatan ibadah. “Dan mengatakan bahwa mereka tidak ada larangan ibadah di tempat semula selama gereja-gereja sedang mengurus fasilitas umum untuk ibadah,” ujar Efendi.

Baca juga: Penolakan Gereja di Parungpanjang, Begini Penjelasan Camat

Namun, dalam proses mengurus perizinan, Efendi mengungkapkan, tiba-tiba Forum Silaturahmi Takmir dan Forum Majelis Ta'lim Griya Parung Panjang menyampaikan surat berisi permintaan menghentikan peribadatan di rumah yang beralih fungsi. Selain itu, pada Ahad, 5 Maret 2017, muncul spanduk provokatif penolakan kegiatan peribadatan pada siang hari. Spanduk muncul setelah umat Kristen beribadah.

FRISKI RIANA

Perebutan Posisi Tiga Piala Presiden, Semen Padang Siapkan Bonus

Bola, Jakarta - Manajemen Semen Padang FC menyiapkan bonus khusus bagi pemainnya jika mampu mengalahkan Persib pada pertandingan perebutan posisi ketiga Piala Presiden. Laga tersebut bakal berlangsung di Stadion Pakansari Cibinong, Bogor Jawa Barat Sabtu 11 Maret 2017 pukul 18.30 WIB. 

"Kami sudah siapkan bonus," ujar Direktur Teknik Semen Padang FC Iskandar Z Lubis kepada Tempo, Sabtu, 11 Maret 2017.


Manajemen dan pemain sudah ada kesepakatan untuk pemberian bonus. Kata dia, ini bentuk penghargaan terhadap pemain dan tim pelatih yang telah berjuang untuk menorehkan prestasi bagi tim. 


Awalnya, manajemen menargetkan skuad Kabau Sirah untuk menjuarai turnamen Piala Presiden ini. Namun pada babak semifinal, mereka ditaklukkan Arema FC dengan agregat 5-3.


"Kini kami menargetkan untuk bisa merebut juara ketiga," ujarnya. 


Pelatih Semen Padang FC Nil Maizar optimistis bisa mengalahkan Persib Bandung dalam perebutan juara ketiga ini. Anak asuhnya bakal tampil dengan maksimal. 


Malah Nil sudah mengintip kekuatan Persib melalui video. Mantan pelatih tim nasional Indonesia itu juga telah menyiapkan stretegi khusus untuk meladeni permainan anak-anak Maung Bandung.


"Lihat saja strategi kami nanti. Kami ingin juara tiga," ujarnya. 


Kapten Semen Padang FC Hengki Ardiles mengaku mental rekan-rekannya sudah kembali bangkit setelah dikalahkan Arema FC pada leg kedua babak semifinal. Mereka siap untuk mengalahkan Persib pada pertandingan nanti.


"Kami akan berdoa, berjuang dan berusaha dapatkan juara tiga," ujarnya.


ANDRI EL FARUQI